Pengembangan Multiple Intelligence Sebagai Sarana Dalam Pembentukan Karakter Anak Pada Paguyuban Kader Kesehatan Desa Winongo Kecamatan Manguharjo Kota Madiun

Authors

  • Triana Prihatinta
  • Muhammad Taali
  • Dahris Shahab
  • Srimiatun
  • Tri Lestarinigsih
  • Dara Ayu Nurcahya Ramadhania

Abstract

Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk memberikan solusi dari permasalahan yang sedang dihadapi oleh mitra dengan cara memberikan sosialisasi kepada ibu-ibu paguyuban kader kesehatan tentang bagaimana pengembangan multiple intelligence dalam membentuk karakter anak. Sasaran dari PkM ini adalah ibu-ibu Paguyuban Kader Kesehatan yang beralamatkan di Desa Winongo, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun. Metode kegiatan yang dilakukan adalah dengan melakukan kegiatan sosialisasi dan pendampingan tentang bagaimana pengembangan kecerdasan ganda dalam membentuk karakter anak. Sehingga ibu-ibu kader kesehatan bisa mengetahui informasi tentang manfaat kecerdasan ganda dalam membentuk karakter anak dan dapat menerapkan di lingkungan masyarakat.

Hasil dari PKM menunjukkan bahwa tumbuhnya pengetahuan dari mitra tentang cara menumbuhkan kecerdasan ganda pada anak-anak. Mitra juga dapat mengetahui dan menerapkan pentingnya pendidikan karakter usia dini untuk anak di lingkungan masyarakat Desa Winongo, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun.

Downloads

Published

2021-10-27

Issue

Section

Articles